Bale Training – Lembaga Pelatihan Keterampilam Pemasaran, Menjual dan Persuasive Terbaik di Indonesia.

Keajaiban Soft Skill dalam Pekerjaan sehari-hari

Keajaiban Soft Skill dalam Pekerjaan sehari-hari. “Softskill” adalah istilah dalam EQ seseorang yang dapat di kategorikan kedalam kekhidupan sosial komunikasi dan kebiasaan. Softskill merupakan keterampilan seseorang yang berhubungan dengan bidang ilmunya, yang melatari adanya softskill adalah karena setiap orang memiliki bakat yang di mana bakat tersebut nantinya akan mempengarusi segi psikologi dari orang tersebut dalam kehidupannya.

Keterampilan ini melengkapi hard skill (bagian dari IQ seseorang), yang merupakan persyaratan kerja dari sebuah pekerjaan dan kegiatan lainnya.

“Soft Skill” adalah atribut pribadi yang mampu meningkatkan interaksi individu, kinerja dan prospek karir. Tidak seperti hard skill, yang hanya berkutat tentang keahlian seseorang dan kemampuan untuk melakukan jenis pekerjaan tertentu dari tugas atau kegiatan, skill ini berhubungan dengan kemampuan seseorang untuk berinteraksi secara efektif dengan rekan kerja dan pelanggan dan secara luas berlaku baik di dalam maupun di luar tempat kerja.

“Soft Skill” juga di kenal sebagai Keterampilan interpersonal, atau keterampilan personal, kompetensi ini termasuk keahlian seperti keterampilan komunikasi, memberikan solusi atas konflik dan negosiasi, efektivitas pribadi, pemecahan masalah secara kreatif, berpikir strategis, membangun tim dan keterampilan mempengaruhi.

“Soft Skill” seseorang berkontribusi untuk keberhasilan sebuah organisasi. Terutama kegiatan-kegiatan yang berurusan dengan tatap muka dengan pelanggan, maka tidak heran bila organisasi atau perusahaan melatih staf mereka untuk meningkatkan keterampilan ini.

7 Aturan Softskill

Inilah tujuh aturan sederhana yang berdampak positf yang dapat di lakukan sehari-hari di mana ketujuh aturan tersebut dapat membantu setiap individu dalam menikmati setiap saat dalam hidup:

  1. Berikan sapaan hangat. Menyapa anggota keluarga Anda hal pertama di pagi hari. Jika Anda tidak terbiasa dengan ini, mereka akan terkejut dengan sikap Anda yang tiba-tiba baik, biasakan! Salami rekan-rekan Anda, bawahan atau atasan setelah Anda masuk kantor. Berikan senyum kepada petugas ‘keamanan’ yang berdiri di pintu gerbang, yang menjaga keselamatan Anda. Sapalah teman-teman di sepanjang jalan dan jangan mengabaikan mereka.
  2. Berikan respon dari sebuah komunikasi. Secara kontinyu memberikan respon  maka komunikasi akan berkembang baik. Setidaknya  dengan membalas ucapan ‘terima kasih’ ketika Anda mendapatkan informasi atau sumber komunikasi pada lingkungan internal atau eksternal perusahaan.
  3. Jadilah pendengar yang proaktif dan berempati dengan orang lain sebagai bentuk penghormatan.
  4. Ketika berbicara kepada orang lain, suara, nada dan tenor harus terdengar dan menenangkan. Seharusnya tidak agresif atau dalam mode berteriak.
  5. Berpakaianlah dengan baik sesuai dengan profesi Anda dan ciptakan semangat positif di tempat kerja Anda.
  6. Komentar politik dan agama harus di hindari di tempat kerja, ketika Anda berada dalam kelompok.
  7. Komunikasi Anda seharusnya tidak memprovokasi orang lain.  Jangan berbicara buruk tentang orang lain.

Lakukan dan amalkan ketujuh aturan sederhana ini setiap hari, dan tunggulah keajaiban dari “Soft Skill” ini.

lanjut membaca artikel lainnya dari kami Management Stress di Tempat Kerja

belajar di manapun dan kapanpun melalui platform elearning udemy https://www.udemy.com/course/komunikasi-persuasif-dengan-teknik-hypnotic/?referralCode=F53C5BF01BB2A6AB4F44

Exit mobile version